Brio Teratas, HR-V Ikut Jadi Tumpuan, Ini Data Penjualan Positif Honda di November 2020

Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - Jumat, 11 Desember 2020 | 16:45 WIB

Ilustrasi Honda HR-V Bekas (Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Penjualan positif dicatatkan oleh PT Honda Prospect Motor pada November 2020 ini.

Berdasarkan data yang diterima, penjualan retail Honda di November 2020 tercatat sebanyak 7.455 unit, atau naik 13,6 persen dibanding pencapaian di Oktober 2020.

Secara total, Honda telah mengumpulkan penjualan sebesar 69.564 unit di periode Januari - November 2020 ini.

Penjualan terbesar untuk Honda pada November kembali datang dari tiga model, yakni Honda Brio Satya, Honda Brio RS dan Honda HR-V 1.5 L.

Baca Juga: Penjualan Honda Kembali Melejit Di November, Brio Tetap Paling Laris

Sepanjang periode tersebut, Honda Brio Satya berhasil membukukan penjualan 3.067 unit, sedangkan Honda Brio RS sebanyak 1.190 unit.

Jika digabung, penjualan Honda Brio memberikan kontribusi sebesar 57 persen dari total penjualan Honda pada November 2020.

Sementara, Honda HR-V 1.5 L terjual 1.021 unit, meningkat sebesar 26 persen dari bulan sebelumnya.

Lalu, posisi keempat diisi oleh Honda Jazz dengan penjualan sebanyak 660 unit, meningkat 31 persen dari pencapaian di Oktober.

Baca Juga: Honda BR-V Cocok Dilirik, Pilihan Tahun Muda, Dibanderol Mulai Rp 120 Jutaan