Sigra Jadi Pemuncak, Gran Max Pikap Nyusul, Ini Penjualan Daihatsu Januari-November 2020

Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - Selasa, 15 Desember 2020 | 19:05 WIB

Ilustrasi Daihatsu Sigra (Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) catatkan penjualan retail (dealer ke konsumen) positif sebanyak 90.823 unit pada bulan Januari hingga November 2020.

Angka ini disebut sebagai tanda positif terhadap pasar otomotif Tanah Air yang sempat layu akibat pandemi Covid-19.

Daihatsu Sigra menjadi tulang punggung sepanjang 2020 dengan catatan sebesar 24.021 unit, atau 26 persen dari total penjualannya di Indonesia.

Untuk posisi kedua terlaris, ditempati oleh Daihatsu Gran Max Pikap sebanyak 21.699 unit atau 24 persen dari total penjualan.

Baca Juga: Daihatsu Sigra Update Harga, LCGC 7 Penumpang Banyak Peminat, Dibanderol Segini

Daihatsu.co.id
Daihatsu Gran Max pick-up, cocok untuk kendaraan usaha

Kemudian dibuntuti oleh Daihatsu Terios yang menjadi model terlaris ketiga mereka, dengan mencatatkan angka retail sebesar 13.189 unit atau 15 persen dari total penjualan.

Khusus di November 2020, Daihatsu Sigra terjual sebanyak 2.321 unit atau meningkat 30 persen ketimbang pencapaiannya di Oktober 2020.

Sedangkan Daihatsu Terios laku terjual sebanyak 1.298 unit sepanjang November 2020, meningkat 29 persen ketimbang bulan sebelumnya.

Lalu Daihatsu Gran Max MB yang terjual 1.006 unit di November 2020, meningkat 27 persen dari raihan di Oktober 2020.

Baca Juga: Daihatsu Sirion Seken Dilirik, Pilihan Hatchback, Mulai Rp 60 Jutaan