Karimun Wagon R Makin Molor, Kini Punya 6 Pintu, Dipermanis Pelek BBS

Ignatius Ferdian,Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 5 Januari 2021 | 22:00 WIB

Suzuki Karimun Wagon R kini punya 6 buah pintu (Ignatius Ferdian,Luthfi Abdul Aziz - )

Otomotifnet.com - Begini kalau Suzuki Karimun Wagon R yang awalnya mungil kena tarik jadi panjang ala limusin.

Suzuki Karimun Wagon R ini dipaksa melar bodinya hingga bertambah panjang layakya limusin.

Tubuh Karimun Wagon R ini dipotong dan dibelah bagian tengah, kemudian ditambahi pelat untuk bodi tambahan di pilar B.

Sayang proses penggabungan 2 bagian ini terlihat maksa banget. Kelihatan dari sudut pilar A yang nempel di pilar B dengan tidak rapi.

Baca Juga: Suzuki Jimny Jangkrik Bikin Geger Balapan Off-road, Jok Cuma Dilapis Lakban, Ini Rahasianya

Youtube/Daily Pakistan Global
Konfigurasi jok belakang Suzuki Karimun Wagon R diatur saling berhadapan

Begitu juga area bawah yang tidak lurus dan terkesen menukik.

Tapi dari proses penggabungan ini sang Wagon R jadi memiliki 6 pintu pintu dan mampu menampung 7 orang penumpang. Agak ngebet jadi Wagon R 7-seater yang maksa.

Youtube/Daily Pakistan Global
Suzuki Karimun Wagon R pasang pelek BBS ukuran 14 inci

Tidak cuma itu dengan bodi yang nyentrik tadi kian unik dengan pemasangan pelek khas dari BBS warna silver ukuran 14 inci.

Dengan wheelbase panjang, kabin mobil juga jadi lebih lega. Bahkan siap dirombak dengan sederet ide liar.

Baca Juga: Karimun Wagon R Simpel Elegan, Ketempelan Body Kit Jepang, Dipermanis Pelek J Spider Trap