All New Yamaha Aerox Pasang Proyektor, Lebih Terang, Segini Biayanya

Antonius Yuliyanto - Minggu, 17 Januari 2021 | 20:35 WIB

All New Yamaha Aerox 155 Connected pasang lampu proyektor (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - ‘Racun’ buat All New Yamaha Aerox 155 Connected telah bermunculan.

Salah satunya yakni memasang headlamp model proyektor, seperti yang dikerjakan oleh Chiwo dari RIC Lighting.

Keunggulannya tentu lebih terang dan fokus dibanding LED bawaan motor.

Awalnya pria bernama lengkap Muhammad Ridwan ini memantau grup Aerox di media sosial, dan belum ada yang memposting ubahan lampu proyektor.

Baca Juga: Yamaha Aerox Bermata Empat, Mengintimidasi Pakai Proyektor Honda Accord, Biaya Segini

“Akhirnya nawarin ke temen yang punya Aerox baru untuk dipasangkan proyektor,” ujarnya.

Bisa dibilang instalasi ini juga sebagai percobaan dan pertama kali, karena belum pernah pasang di Aerox terbaru.

Chiwo menyebutkan dimensi lampunya sendiri lebih besar dibanding dengan yang lama, lebih tinggi.

Sehingga ia memasangkan proyektor berukuran 3 inci supaya pas. “Kalau ukuran 2,5 inci terlihat kekecilan,” timpalnya.

Rangga/otomotifnet.com
Lampu proyektor untuk All New Aerox 155 kalau ukuran 2,5 inci akan terlihat kekecilan