Alhasil truk tangki yang dibawanya menyeruduk mobil yang berhenti di lampu merah hingga beruntun ke depan.
"Iya, blong rem truk saya. Tidak mau dia berhenti, mau bagaimana lagi," kata Marta, (28/1/21).
Diceritakan Marta, awalnya truk yang dikemudikannya datang dari arah bandara menuju Teluk Bayur.
Namun, Marta kembali berputar mengambil bundaran sehingga truknya menuju arah BIM.
Baca Juga: Kijang Innova Senggol Xenia, Terpental Tumbuk Avanza Hingga Ringsek, Sembilan Orang Luka-luka
"Saya putar balik di bundaran, saya hendak menuju poll di Kilometer 20," katanya.
Melihat lampu merah menyala, dirinya pun mencoba memperlambat laju truk agar bisa berhenti.
Namun, truknya tak berhenti karena sistem pengereman bermasalah.
"Iya karena lampu merah, tapi truk itu tidak mau berhenti. Jadi, remnya blong. Saya tidak tahu kemana lagi, dan terpaksa begini," katanya.