“Pemulihan industri otomotif Indonesia menjadi agenda yang sangat penting bagi Gaikindo, namun kami juga tidak ingin mengambil resiko mempertaruhkan kondisi kesehatan masyarakat yang saat ini belum membaik.”
“Oleh karena itu Gaikindo akan mengambil langkah baru yang lebih aman untuk masyarakat, dan juga akan menjadi strategi tepat waktu dan sasaran untuk pemain industri,” papar Yohannes.
Gaikindo telah mempersiapkan beragam program dan kebijakan dalam upayanya membantu pemulihan industri otomotif Indonesia di bawah arahan Kementerian Perindustrian Republik Indonesia.
Salah satu upaya yang akan dijalankan adalah dengan tetap menyelenggarakan pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) the series, dan Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) ditahun ini.
Langkah dan strategi yang diambil Gaikindo adalah dengan memaksimalkan paruh ke-dua tahun 2021 sebagai waktu penyelenggaraan pameran otomotif.
“Gaikindo merencanakan kembali menyelenggarakan pameran otomotif pada semester kedua tahun ini, dimulai dengan penyelenggaraan GIIAS di Jakarta pada bulan Agustus,”
“Dilanjutkan dengan penyelenggaraan pameran GIIAS di daerah. Memasuki akhir tahun, Gaikindo akan melangsungkan pameran Gaikindo Jakarta Auto Week atau (GJAW),” beber Rizwan Alamsjah, Ketua III, sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran Gaikindo.
Baca Juga: Industri Otomotif Indonesia Terbesar di ASEAN, Berkontribusi 32 Persen
Menurut Rizwan, dengan penyelenggaraan yang berurutan, dimulai pada semester ke-dua akan menjadi strategi terbaik.