Otomotifnet.com – All New Honda BeAT jadi skutik pilihan Ginanjar Arya Wibawa untuk dipakai ‘perang’ sehari-hari, ini karena dirinya pernah mengalami kecelakaan saat mengendarai skutik 250 cc.
“Alasan beli karena kedua tangan patah, udah gak kuat pake skutik besar 250 cc."
"Jadi pilih skutik kecil harian untuk ‘perang’ yang gak butuh effort besar dari segi bobot motor,” ujarnya.
Meski begitu, BeAT lansiran 2020 ini tidak dibiarkan standar begitu saja karena dunia modifikasi sudah melekat pada dirinya.
Mulai dari melakukan pernis ulang pada bodi silvernya, “Karena gak suka sama finishing doff, kelihatan dekil."
"Makanya disiram pernis lagi, biar jadi metallic dan kinclong,” tunjuk Agin sapaan akrabnya.
Baca Juga: Honda BeAT FI Tiba-tiba Ngegas Sendiri, Penyebab Sepele, Sembuh Pakai Cara Ini
Kemudian di area setang ada sedikit ubahan detail, seperti handel rem yang diganti warna hitam dan penggunaan spion Honda Click.