Honda Racing Indonesia Kenalkan 3 Pembalap Muda, Siap Turun ISSOM 2021

Rendy Surya - Kamis, 25 Maret 2021 | 17:05 WIB

Pasukan Honda Racing Indonesia di 2021 (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com – PT. Honda Prospect Motor bersama Tim balap Honda Racing Indonesia (HRI) hari ini (25/3) memperkenalkan komposisi pembalap baru untuk tahun 2021.

“Meskipun tidak berlaga di sirkuit pada musim 2020 lalu, tim Honda Racing Indonesia tetap fokus untuk mengembangkan tim dan merancang aktivitas balap yang menantang di musim 2021 ini," buka Alvin Bahar sebagai Honda Racing Indonesia Director.

Para pembalap HRI ini disiapkan untuk berpartisipasi langsung dalam berbagai ajang kejuaraan dari Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2021 yang akan diselenggarakan di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor yang bakal mulai digelar akhir pekan ini.

Salah satu pembalap baru yang diperkenalkan HRI untuk musim ini adalah Avila Bahar, yang pada musim ini disiapkan untuk turun di ajang Indonesian Touring Car Championship 1.500 cc.

Honda
Avilla Bahar, pembalap Honda Racing Indonesia 2021

Avilla Bahar yang kini berusia 19 tahun ini sebelumnya telah menjuarai berbagai ajang balap seperti juara pertama dari Honda Jazz Speed Challenge Promotion Class 2018 dan ITCR 1.600 cc di Rising Class tahun 2019.

Pembalap kedua yang diperkenalkan HRI seorang wanita bernama Canya Prasetyo.

Canya bakal mewakili Honda Racing Indonesia (HRI) untuk turun di ajang Indonesia Touring Car Racing (ITCR) kelas 1.200 cc.