Toyota Bikin Land Cruiser 78 Khusus, Emban Tugas Mulia di Pandemi Covid-19

Dwi Wahyu R.,Irsyaad Wijaya - Jumat, 2 April 2021 | 08:25 WIB

Toyota Land Cruiser 78 jadi pengangkut vaksin (Dwi Wahyu R.,Irsyaad Wijaya - )

Sebab, jika suhu lemari pendingin berubah di tengah perjalanan, maka vaksin bisa rusak.

Untuk itu Toyota Land Cruiser 78 ini dibekali lemari pendingin khusus vaksin CF850 dari B Medical System.

Toyota
Lemari pendingin buat bawa vaksin di Toyota Land Cruiser 78

Lemari pendingin ini berkapasitas 396 liter atau mampu membawa 400 paket vaksin.

Lemari pendingin ini mendapat pasokan listrik dari aki khusus yang bisa bekerja selama 16 jam tanpa suplai listrik.

Listrik di aki buat lemari pendingin ini bisa diisi saat mobil berjalan atau menggunakan sumber listrik eksternal pada saat parkir.