Restha mengatakan setengah jam kemudian dirinya mendengar suara berisik dari luar rumah.
"Mendengar suara berisik tersebut, saya dan adik saya langsung ke luar rumah. Ternyata suara berisik itu dari suara helm yang terjatuh," kata Restha.
Restha mengatakan saat ia dan adiknya ke luar rumah motor sudah tidak ada, yang terlihat hanya helm yang telah terjatuh.
"Mungkin saat itu pelaku terburu-buru. Sehingga helm yang tadi saya taruh di atas motor terjatuh," kata Restha.
Baca Juga: Honda BeAT Single Seat, Setengah Jok Ditanami Paku, Sindir Pacar Posesif
Restha mengatakan satu pelaku berhasil membawa kabur motor, sementara satu pelaku lainnya masih berada di lokasi.
"Saya dan adik saya sempat melihat satu pelaku masih ada di lokasi. Lalu adik saya bernama Rizky (19) berusaha mengejar pelaku yang berusaha kabur," kata Restha.
"Adik saya mencoba mengejar pelaku yang kabur menuju ke arah kecamatan Tanjung Karang Timur. Beberapa warga sekitar yang melintas di jalan itu menyaksikan aksi kejar-kejaran tersebut," sambungnya.
Restha mengatakan sesampainya di gang sempit pelaku memberhentikan kendaraannya.
Baca Juga: Honda BeAT Raib di Parkiran, Pemilik Kesal Kredit Baru Lunas, Aksi Dilakukan Dua Orang