HPM Bikin Dream Cafe, Pertama di Dunia, Bisa Hangout Sambil Liat Teknologi Honda

Panji Nugraha - Rabu, 7 April 2021 | 15:35 WIB

HPM Bikin Dream Cafe, Pertama di Dunia, Bisa Hangout Sambil Liat Teknologi Honda (Panji Nugraha - )

Hingga diecast pesawat buatan Honda, yaitu HondaJet yang secara khusus dihadirkan dari Honda Aircraft Company, Amerika Serikat.

Wahana Honda Simulator juga dihadirkan agar pengunjung bisa merasakan sensasi balapan Formula 1 di dalam kafe ini dan setiap bulan akan ada kompetisi balapan simulator.

Sebagai menu eksklusif di Dreams Café, Dua Coffee juga menciptakan racikan kopi yang terinspirasi dari teknologi Honda, antara lain VTEC Turbrew dan Sensing ACC.

VTEC Turbrew menggunakan biji kopi arabika dari Bali Kintamani dan diekstraksi dengan menggunakan nitrogen dingin yang ditembakkan menggunakan alat khusus untuk menaikkan tingkat kemanisan dan intensitas pada cold brew.

HPM
HPM Bikin Dream Cafe, Pertama di Dunia, Bisa Hangout Sambil Liat Teknologi Honda

Baca Juga: Honda Protes Soal Syarat TKDN PPnBM Mobil 2.500 cc, Minta Ditimbang Lagi

Sementara Sensing ACC, menggunakan air kelapa dingin untuk dicampur ke dalam black coffee yang menjadikannya manis dan segar, sehingga memberikan pengalaman baru bagi peminum ice black coffee.

“Dreams Café merupakan perwujudan dari filosofi The Power of Dreams yang diusung perusahaan kami,"

"Karena itu kami sangat bangga memperkenalkan Dreams Café sebagai kafe pertama di dunia yang dipersembahkan oleh Honda,"

"Yang akan menjadi tempat menampilkan berbagai inovasi produk dan teknologi terbaru dari Honda kepada masyarakat di Indonesia,” ujar Takehiro Watanabe sebagai President Director PT Honda Prospect Motor.

HPM
HPM Bikin Dream Cafe, Pertama di Dunia, Bisa Hangout Sambil Liat Teknologi Honda