Otomotifnet.com - Karoseri Delima Jaya Group juga menjadi Authorized Dealer truk asal China, FAW.
Jadi proses perakitan berbagai model truk FAW dilakukan di karoseri Delima Jaya Group yang ada di Bogor, Jawa Barat.
"Kami memang bekerjasama dengan FAW dalam proses assembly. Misalnya kami merakit sasis dan bak untuk dump truck," kata Faisal Rijal, Supervisor Produksi Assembly Karoseri Delima Jaya Group, (22/4/21).
"Tapi semua part ini masih dari China," ujarnya.
Sementara itu, Adrian Runtuwene, Junior Business Consultant di dealer Gaya Makmur Mobil di Jakarta Barat mengatakan, Delima Jaya melayani pembelian berbagai model truk FAW.
Baca Juga: Karoseri Delima Jaya, Spesialis Motorhome Sampai Peluncur Roket, Berawal Bengkel Las Pagar
"Karoseri Delima Jaya di Bogor menyediakan pembelian berbagai model truk FAW untuk konsumen kami di Bogor dan sekitarnya," tutur Adrian.
"Misalnya saja di sini terpajang Mixer Truck dan Tractor Head," sebut Adrian.
Ia berujar, harga truk pengaduk semen tersebut saat ini masih di bawah Rp 1 miliar.
"Untuk harga mixer truck FAW berkisar Rp 500 jutaan hingga Rp 900 jutaan tergantung spesifikasi dan modelnya," bebernya.
"Biasanya truk ini digunakan untuk kegiatan pembangunan oleh para kontraktor," jelas Adrian.
Sementara itu menurut Adrian, harga tractor head FAW berkisar Rp 630 juta hingga Rp 1,6 miliar on the road (OTR) Jakarta.
Berikut daftar harga tractor head dan mixer truck FAW OTR Jakarta:
1. Mixer Truck
Model | Spek | Tipe | Harga |
DB130MT | 130 DK/3 M3 | 4X2 | Rp 525 juta |
FD280MT | 280 DK/7 M3 | 6X4 | Rp 980 juta |
FD280MT | 280 DK/5 M3 | 6X4 | Rp 965 juta |
2. Tractor Head
Model | Spek | Tipe | Harga |
Prime Mover DB300TH | 300 DK | 4X2 | Rp 630 juta |
Prime Mover FD336TH | 336 DK | 6X4 | Rp 880 juta |
Prime Mover FD350TH | 350 DK | 6X4 | Rp 910 juta |
Prime Mover FD420TH | 420 DK | 6X4 | Rp 980 juta |
Prime Mover FD550TH | 550 DK | 6X4 | Rp 1,6 miliar |
*Harga dapat berubah sewaktu-waktu.