Otomotifnet.com – Perawatan mobil secara berkala sangat dianjurkan agar performanya selalu fit saat digunakan beraktivitas.
Servis rutin ini juga bertujuan untuk memeriksa dan melakukan penggantian spare part atau komponen yang sudah waktunya diganti.
Kalau di bengkel resmi, biasanya spare part pengganti yang digunakan adalah produk genuine atau OEM (Original Equipment Manufacturing).
Sementara di bengkel umum, tergantung kita request-nya mau pakai produk apa, bisa OEM parts atau pakai komponen aftermarket yang bisanya banderolnya lebih bersahabat.
Namun hati-hati dalam memilih spare part ya sob. Sebab tak jarang ditemukan produk yang diklaim genuine, tapi ternyata palsu atau imitasi.
Mungkin Anda sering dengar istilah spare parts gebox alias genuine box.
Maksudnya, “Parts tersebut secara kemasan terlihat seperti produk genuine, namun isinya adalah produk ‘abal-abal’ yang kualitasnya enggak jelas,” bilang Gunaryo, Business Development PT General Motors Indonesia.
Bahkan bukan hanya produk genuine dari merek mobil yang bersangkutan saja yang banyak dipalsukan, beberapa produk aftermarket pun juga ada yang jadi korban.