Konsultasi OTOMOTIF: Honda Vario 125 Tersendat, Apa Sebabnya?

Antonius Yuliyanto - Sabtu, 22 Mei 2021 | 22:10 WIB

Ilustrasi Honda Vario 125 (Antonius Yuliyanto - )

Namun kebiasaan Anda jarang buka gas penuh juga bisa jadi salah satu penyebab tersendat, kenapa?

Dengan buka gas yang lembut dan tak penuh, biasanya tumpukan kerak di ruang bakar lebih tebal kendati pakai bensin bagus.

Beda dengan yang suka gas pol, tumpukan kerak relatif lebih sedikit.

Buka gas penuh beberapa saat atau yang biasa disebut Italian Tuning bisa dipakai untuk merontokkan kerak di ruang bakar, sebaiknya sekali-kali lakukan hal ini.

Baca Juga: Yamaha NMAX Eksis Di Eropa, Kembali Menjadi Scooter Paddock MotoGP!

Oh iya, jarang buka gas penuh juga bisa pengaruh ke sistem CVT, keausan alur roller dan puli bisa enggak rata.

Efek jangka panjang gerakan roller dan v-belt bisa mentok di satu titik saja, enggak bisa terbuka penuh.

Khawatirnya saat butuh lari kencang enggak bisa, karena roller dan v-belt seperti nyangkut.

2. Upgrade ringan untuk meningkatkan akselerasi bisa diawali dari bagian CVT.