Baca Juga: Benelli Patagonian Eagle 250 EFI Dilirik, Bisa Dicicil Mulai Rp 1 Jutaan per Bulan
Desain lebih elegan
Dari segi desain motor Patagonian Eagle EFI menggunakan velg jari-jari tentunya hal ini mempertegas kesan klasik pada motor tersebut.
Lalu, knalpot yang sebelumnya dilapisi krom kini dilapisi warna hitam bertekstur doff. Mesinnya kini juga semuanya hitam, tak ada lagi aksen krom yang membuat tampilan jadi lebih elegan.
Di bagian tangki, sepatbor depan dan bodi samping kini ada striping minimalis. Label EFI jelas tertera di bodi bagian samping. Motor ini, hadir dalam dua pilihan warnanya ada dua, hitam dan hijau kebiruan.
Fitur dan teknologi baru
Tidak hanya desain, fitur dan teknologi Patagonian Eagle EFI juga mengalami beberapa perubahan.
Baca Juga: Benelli Patagonian Eagle EFI Dites Lengkap, Akselerasi Hingga Konsumsi Bensin
Karburator kini diganti menjadi throttle body yang terpasang di intake manifold bercabang. Di tiap cabang atau di masing-masing silinder terdapat injektor yang mengarah ke mesin.
Lalu pada masing-masing leher knalpot ditemukan O2 sensor, artinya pakai sistem injeksi close loop yang mana hasil pembakaran pun dibaca ECU.