Otomotifnet.com - Suzuki Ertiga ringsek bagian depan setelah adu tubruk lawan Honda BeAT yang dikendarai anggota polisi.
Peristiwa ini diketahui terjadi di di Jalan Trunojoyo, Tambakbayan, Ponorogo, Jawa Timur (12/6/2021).
Akibat kecelakaan tersebut Kanit Intelkam Polsek Ponorogo, Aiptu Gandi Maryanto (55) meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP).
Kanit Laka Satlantas Polres Ponorogo Ipda Imammudin mengatakan kronologi kecelakaan tersebut bermula saat Aiptu Gandi yang mengendarai Honda BeAT berusaha mendahului truk tangki Pertamina yang sama-sama melaju dari arah barat.
Baca Juga: Suzuki Ertiga Kecepatan Tinggi, Koprol di Tol Semarang, Porak-Poranda Bodi Terkelupas
"Dari arah yang berlawanan datang Suzuki Ertiga. Karena jaraknya sudah terlalu dekat kecelakaan tidak bisa terhindarkan," kata Imammudin (12/6/2021).
Suzuki Ertiga yang dikendarai Imam Malik (42) diperkirakan melaju dengan kecepatan 40 km/jam.
"Untuk pengemudi mobilnya tidak mengalami luka yang berarti," lanjutnya.
Namun begitu, bagian depan mobil sebelah kanan rusak parah.
Sedangkan Honda BeAT yang dikendarai Gandi juga rusak parah di bagian depan.
Baca Juga: Pajero Sport Bikin Celaka, Nyalip Ertiga dan Kijang Dari Bahu Jalan Tol, Tiga Anak Luka Berat