Kuartal Kedua 2021, KTM Luncurkan Tiga Motor Baru Asal Gresik di Kelas 200 dan 250 Cc

Irsyaad Wijaya,Muhammad Rizqi Pradana - Sabtu, 19 Juni 2021 | 13:00 WIB

New KTM Duke 200 2021 (Irsyaad Wijaya,Muhammad Rizqi Pradana - )

Otomotifnet.com - Siap-siap, tiga motor baru KTM bakal meluncur di kuartal kedua 2021.

Bukan sekadar isu, informasi ini valid langsung dari Kristianto Goenadi, Presiden Direktur PT Penta Jaya Laju Motor sebagai APM merek KTM di Indonesia.

"Semester dua nanti kami akan ada tiga model baru di kelas 200 dan 250 cc," ujar pria yang akrab disapa Kris itu, (17/6/21).

Ia tidak mengatakan secara rinci model apa saja yang akan mereka pasarkan tersebut.

Tapi, kemungkinan besar ketiga motor tersebut adalah KTM Duke 200 dan 250 generasi baru serta KTM 250 Adventure.

Baca Juga: KTM Duke 200 Baru Segera Hadir, Fresh, Jadi Mirip Duke 250 dan 390

Motosaigon.vn
Motor baru KTM 250 Adventure.

Pasalnya, seri Duke terutama dengan kubikasi 200 dan 250 cc merupakan motor paling laku yang dijual oleh KTM di Indonesia.

Sedangkan KTM 250 Adventure akan menjadi adik dari 390 Adventure yang sudah lebih dulu dipasarkan di Tanah Air pada Agustus 2020 lalu dan merupakan motor yang cukup ramai peminat.

Selain itu, Kris sendiri pernah menyebutkan bahwa ketiga model tersebut akan menjadi bagian dari lima motor baru KTM yang akan didatangkan ke Indonesia pada 2021 ini.

Tak menutup kemungkinan juga, ketiga motor baru tadi berasal dari pabrik KTM di Gresik, Jawa Timur.

Sebab Kris mengatakan, model-model baru KTM dengan kubikasi 200 dan 250 cc akan mereka buat di pabrik dengan kapasitas produksi 1.000 unit per bulan tersebut.