Otomotifnet.com - Jangan sepelekan tampilan polos tanpa kemewahan dari Daihatsu Rocky tipe 1.2 M.
Ternyata memiliki fitur unggulan tak kalah canggih dari tipe di atasnya.
Kepolosan Daihatsu Rocky 1.2 M memang terlihat dari eksterior seperti gril berwarna dof, pelek kaleng 16 inci dengan dop dan tidak adanya fog lamp dan wiper belakang.
Berlanjut di interior Rocky 1.2 M seperti di door trim yang full material, setir yang bersih dari tombol, dan instrumen kluster Optitron analog.
Meskipun dengan tampilan polos 'no frills' ini, Rocky 1.2 M tidak kurang dari fitur-fitur canggih.
Baca Juga: Perbandingan Tampilan Daihatsu Rocky 1.2 X dan 1.2 M, Kesan Mewah Terpaut Jauh
Mulai dari fitur keselamatan, Rocky 1.2 M sudah standar dengan dual airbags untuk pengemudi dan penumpang, seatbelt reminder dan rem ABS EBD.
Khusus untuk Rocky 1.2 M CVT, fitur keselamatan tersebut ditambah Vehicle Stability Control (VSC) dan Hill Start Assist (HSA).
Lalu soal kenyamanan dan keamanan berkendara, Rocky 1.2 M telah dilengkapi speed sensing auto door lock dan speed sensing front wiper.
Power mode yang tersituasikan di setir juga sudah standar pada Rocky 1.2 M dengan transmisi CVT.
Instrumen Optitron analog Rocky 1.2 M juga telah dilengkapi oleh layar MID monochrome 4 inci dengan informasi konsumsi bahan bakar.