Otomotifnet.com – Dani Pedrosa kemungkinan bisa ikut balap lagi di MotoGP.
Lewat jalur wild card dari KTM yang selama ini dirinya bertugas menjadi test rider.
Kabarnya, Dani Pedrosa akan berada di grid untuk MotoGP Austria atau Misano.
“Fase pertama saya dengan KTM rasanya tidak mungkin bagi saya untuk ikut balap lagi,”
Baca Juga: Honda Gunakan Jatah Wildcard di MotoGP Spanyol 2021, KTM Turunkan Dani Pedrosa?
“Karena saya harus fokus untuk mengembangkan motor dari segala sisi,”
“Saat ini, kita sudah masuk ke detailnya. Akan sangat menyenangkan bisa ikut lomba lagi. Melakukan uji coba terhadap komponen prototipe yang tidak bisa kita tahu kemampuannya hanya di test saja,” ungkap Daniel Pedrosa Ramal, nama lengkapnya.
“Tapi, saya sendiri belum tahu, kapan itu bisa terjadi. Kapan saya bisa ikut lomba lagi,” tambahnya.
Selama lomba di MotoGP kelas Premier, Pedrosa selalu berseragam Honda. Hingga akhirnya pensiun dari Honda akhir 2018.