Otomotifnet.com - Kawasaki Ninja H2 menjadi viral belakangan ini, khususnya usai aksi seorang YouTuber, Doni Salmanan bagi-bagi uang viral.
Ngomongin Ninja H2, motor ini meluncur pada 2014 lalu.
Ninja H2 dibekali dengan mesin berkapasitas 998 cc, DOHC, 4-silinder segaris plus supercharger.
Motor ini juga mendapat fitur quick-shifter untuk perpindahan gigi yang halus dan responsif.
Cat diracik khusus berdasarkan reaksi kimia, yang membuat motor ini tampak unik.
Sesekali terlihat berwarna hitam, tapi kadang tampak berkilau dan seperti kaca jika dilihat di bawah cahaya terang.
Namun, berbeda dengan Ninja H2 milik Doni Salmanan, seorang YouTuber, yang mengadopsi warna emas pada bagian fairing.
Baca Juga: Ninja H2 Serba Karbon dan Bersayap Ala H2R, Habis Ratusan Juta, Tangki Aja Rp 75 Juta