Test Drive Suzuki Ignis GX AGS, Konsumsi Bensin, Kabin Hingga Mesin

Panji Nugraha - Selasa, 20 Juli 2021 | 09:00 WIB

Test drive Suzuki Ignis GX AGS (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Suzuki Ignis pertama kali diluncurkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) pada tahun 2017 pada April lalu.

Di tahun 2017, Suzuki Ignis cukup disambut antusias oleh konsumen di Indonesia.

Tim Otomotif pernah melakukan test drive Suzuki Ignis GX AGS lengkap mulai dari desain, kabin, mesin hingga konsumsi bensinnya.

Mau tahu lebih lengkapi? Langsung scroll ke bawah! Ario

Baca Juga: Daihatsu Rocky Pegang Gelar Compact SUV Terlaris, Raize Dan Ignis Masih Kalah

DESAIN

Pertama, bisa jadi desainnya yang dinamis.

Mulai bagian fascia depan yang unik, terutama desain kluster lampu besar yang juga dilengkapi dengan DRL LED juga sistem penerangan depan LED proyektor, mengesankan mobil ini mewakili generasi muda penuh energi.

Bukan hanya lampu, grille tipisnya juga menebalkan kesan ini.

Untuk varian GX, bagian bawah grille juga ditambahkan fog lamp dengan garnis krom di bagian tepinya.

Dok. Otomotif
Test Drive Suzuki Ignis GX AGS