Pengumuman Aja Belum, Aleix Espargaro Kepedean Sambut Maverick Vinales di Tim Aprilia

Rezki Alif P,Irsyaad W - Jumat, 13 Agustus 2021 | 11:30 WIB

Aleix Espargaro tak setuju Andrea Dovizioso gabung Aprilia (Rezki Alif P,Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Aleix Espargaro begitu senang tentang masa depan Maverick Vinales.

Bahkan Dirinya sampai kepedean menyambut Maverick Vinales yang disebut akan berlabuh ke tim Aprilia di MotoGP 2022.

Padahal nih ya, tandatangan kerjasama antara Aprilia dan Maverick Vinales aja belum diumumkan.

"Aku sangat menginginkannya di sini. Betapa hebatnya proyek Aprilia sudah berkembang dalam 2 atau 3 tahun terakhir," ucap Aleix Espargaro dilansir dari Paddock-GP.com.

"Ketika aku datang dari Suzuki, aku tahu akan ada pekerjaan banyak. Jujur saja pekerjaannya luar biasa," sambungnya.

Baca Juga: Alex Rins Bilang Maverick Vinales Sudah Tanda Tangan Kontrak, Gabung Suzuki Atau Aprilia?

Paddock-GP.com
Maverick Vinales bakal gabung Aprilia

"Semua orang bekerja keras dan semakin bagus. Semua terhubung, motornya kompetitif, bukan bagaimana sekarang tapi bagaimana yang kami bisa di masa depan," kata Aleix Espargaro.

Espargaro menilai Aprilia akan semakin bagus dengan datangnya Vinales.

"Proyeknya akan cocok dengan Maverick, aku sangat kenal dia. Aku akan senang Maverick ke Aprilia," tuturnya begitu menggebu-gebu.

"Massimo Rivola dan Aprilia juga pantas mendapat pembalap papan atas. Aku tahu betapa kerasnya mereka bekerja untuk menggaet pembalap top," tegas Aleix Espargaro.

Pembalap asal Spanyol ini kabarnya sudah menyepakati gaji yang ditawarkan Aprilia meskipun tak sebesar saat disambut Yamaha.