Lima Ruas Tol di Bandung Bakal Kena Ganjil Genap, Berlaku di Akhir Pekan

Ferdian - Kamis, 2 September 2021 | 14:50 WIB

Gerbang Tol Pasteur akan direlokasi untuk mengurai antrean kendaraan (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung akan memberlakukan sistem ganjil genap kendaraan bermotor melalui nomor polisi di kawasan dalam kota dan perbatasan selama akhir pekan ini, 3-5 September 2021.

Termasuk di antaranya, 5 gerbang tol yang menghubungkan Kota Bandung, seperti Tol Pasteur, Tol Pasirkoja, Tol Kopo, Tol Moh. Toha, dan Tol Buah Batu.

Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian dan Ketertiban Transportasi (PDKT) Dishub Kota Bandung Asep Kuswara mengatakan, keputusan tersebut dilakukan dalam upaya mengurangi mobilitas masyarakat sehingga penyebaran virus corona dapat maksimal.

"Dari pintu keluar ini akan membuka median untuk memutarbalikkan lagi. Suruh masuk tol lagi, semuanya begitu juga," kata dia, Selasa (1/9/2021).

Menurut Asep, pemberlakuan sistem ganjil genap dari akses tol bukan tanpa hambatan.

Sebab, untuk masuk ke Kota Bandung terdapat tiga akses tol, yaitu Buah Batu, Toha, dan Kopo, yang bersinggungan langsung dengan wilayah Kabupaten Bandung.

Pengecekan di tiga titik ini lebih sulit karena belum diketahui apakah kendaraan yang masuk mengarah ke Kabupaten atau Kota Bandung.

Baca Juga: Vaksinasi Drive Thru di Jalan Tol Jagorawi, Bareng TNI dan Jasa Marga

Selain itu, Dishub Jabar belum bisa memastikan akan ada pembatasan akses kendaraan yang masuk dari Kabupaten Bandung, atau Bandung Barat.

"Cibereum, Cibiru, Ledeng, itu belum (dibatasi). Nanti akan dirapatkan, situasi personel dan perlengkapan belum memadai," ujar Asep.