"Karena bagi seorang pembalap, desain helm itu juga menjadi bagian dari branding mereka," ujar pria yang bawa Yamaha XMAX itu.
"Terlebih lagi kalau pembalap-nya sekelas pembalap WorldSBK atau MotoGP, itu sih jangan ditanya," imbuhnya sambil tertawa.
Namun, Boy mengatakan tidak semua helm dengan grafis replika harganya lebih mahal dibandingkan grafis biasa.
Terutama jika helm yang bersangkutan tidak satu tipe dengan yang digunakan sang atlet saat membalap.
"Di Shoei X-Fourteen itu ada perbedaan harga karena tipenya sama seperti yang dipakai Marc Marquez, sehingga desainnya dipakai 'plek-plekan' aja," ujarnya.
Baca Juga: Helm Mahal Banyak Dijiplak, Biasanya Dipakai Pembalap, Harga Jauh Beda
Sedangkan di tipe lain seperti Shoei Z-7, umumnya tidak ditemukan perbedaan harga antara replika dan grafis biasa.
"Karena desain milik si pembalap harus disesuaikan lagi dengan bentuk helm-nya, jadi tidak 100 persen sama dengan desain aslinya," tutupnya.