Ikim menambahkan, Honda PCX CBU Thailand baik 125 cc maupun 150 cc masih menarik untuk dipinang.
"Motor ini sampai sekarang cukup nyaman baik untuk harian dan touring jarak dekat maupun jauh juga oke. Kebetulan saya juga pakai PCX Thailand dan jarang bermasalah jika dirawat dengan benar," tutupnya.
Soal perawatan, harga spare part dan penyakit dari matik berbodi gambot ini akan dibahas dalam artikel Seken Keren Honda PCX selanjutnya.