Ford Ranger Ini Dibangun Bukan Untuk Dipakai Harian, Tapi Justru Untuk Disewakan, Ini Sebabnya

Toncil - Minggu, 17 Oktober 2021 | 20:55 WIB

Ford Ranger dibangun jadi camper (Toncil - )

Otomotifnet.com - Ford Ranger keluaran 2008 ini dibangun tapi bukan untuk dipakai sendiri, melainkan disewakan ke konsumen.

Jiriel Kandouw Kumajas yang punya ulah untuk membangun double cabin ini.

"Gue emang lagi tergila-gila sama double cabin,"

"Mobil ini gue dapat murah. Awalnya mau pakai sendiri makanya dibangun lagi dan dirapihkan,"

Baca Juga: Ford Ranger Makin Kekar, Ketempelan Tampang F-150 Raptor, Cocok Pakai Kaki-kaki Jangkung

Toncil/Otomotifnet
Sudah ada tenda di belakang

"Tapi tengah-tengah justru kepikiran untuk dijadiin mobil camper dam disewakan," jelas Jiriel yang juga pemilik bengkel Mangooni Overland di daerah Rempoa, Jaksel.

Menurut Jiriel, untuk membangun dan menyehatkan mobil dana yang dikeluarkan sudah lebih dari harga perolehan.

Setelah selesai, mobil ini disewakan untuk kemping.

Dalam penyewaan sudah termasuk dengan tenda, awning, kompor, tempat air, bahkan supir.

Lah kok pakai supir? Karena Ford Ranger ini memang jadi kesayangan Jiriel, jadi harus dipakai oleh yang benar-benar paham.

Kembali ke perlengkapan kemping.

Tenda yang ada di atas bak, pakai keluaran ARB.

Kapasitasnya bisa menampung 2 orang dewasa. Itupun masih tersisa ruang yang cukup.

Baca Juga: Ford Ranger Berkaki 6, Wajah Garang Ala F-150, Tanam Audio Mewah Luar Dalam

Toncil/Otomotifnet
Ketika tenda terbuka

Kemudian ada lagi penampungan untuk air kapasitas 80 liter.

Sangat cukup untuk dipakai mandi dan mencuci-cuci perlengkapan makan.

Di bagian depan terpasang winch. Bukan untuk off-road, tapi lebih memberi rasa tenang ke pengguna.

Tertarik untuk sewa? Siapkan dana Rp 2,5 juta. Bukan untuk 1 hari, tapi 5 hari.

Hubungi juga Mangooni Overland yang ada di jln Perdangan No 100, Rempoa, Jaksel.