Otomotifnet.com - Sampai saat ini masih ada juga lho yang pakai air teh kental untuk mengganti minyak rem.
Hal itu kerap ditemui di daerah yang mungkin sulit mendapatkan minyak rem.
Emangnya bisa ganti minyak rem dengan air teh yang kental ?
"Kalau ditanya bisa atau tidak, jawabannya bisa, soalnya di daerah saya di Bandung masih ada bikers yang pakai air teh kental sebagai pengganti minyak rem," buka Asep Abdurahman selaku Kepala Mekanik Takutic Dua, bengkel spesialis motor matik beberapa waktu yang lalu (10/21).
Namun, Asep tidak menyarankan untuk mengganti minyak rem dengan air teh kental.
"Jika dibandingkan dengan minyak rem, air teh bisa menyebabkan korosi di sistem pengereman motor," jelas Asep.
"Misalnya pendorong yang ada di dekat sil master rem jadi cepat korosi bahkan putus di tengah," jelas Asep.
Baca Juga: Jangan Pelit, Antisipasi Mendidih, Minyak Rem Ganti Tiap Kilometer Segini
Selain itu, titik didih air teh kental jauh lebih rendah jika dibandingkan dengan minyak rem.
"Hal itu dapat membuat air teh kental cepat mendidih ketika suhu di sistem pengereman meningkat," tuturnya saat ditemui di Jalan Pangkalan Jati No.74, Cinere, Depok, Jawa Barat.
Buih yang dihasilkan dari air teh kental yang mendidih itu menimbulkan angin palsu pada sistem pengereman motor.
Hal itu dapat menyebabkan rem motor jadi enggak pakem atau bahkan blong.
Jadi sebaiknya gunakan cairan khusus minyak rem untuk penggantian.