Mulai Rp 260 Jutaan, Daihatsu Rocky Hybrid Meluncur Pakai Basis Mesin Ini

Irsyaad W,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Rabu, 3 November 2021 | 09:25 WIB

Teaser Daihatsu Rocky Hybrid (Irsyaad W,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Otomotifnet.com - Daihatsu Rocky Hybrid telah meluncur dengan harga mulai Rp 260 jutaan.

Kemunculannya sekaligus memperkenalkan sistem hybrid seri e-SMART Hybrid.

Rocky Hyrid sendiri hadir dalam dua varian, yakni G HEV dan X HEV yang semuanya berpenggerak roda depan (FWD).

Jika dibandingkan dengan Daihatsu Rocky 1.2 tipe Premium G dan G HEV, ada beberapa perbedaan.

Secara teknis, kedua varian memiliki mesin yang sama yakni tiga silinder aspirasi normal berkapasitas 1.198 cc.

Baca Juga: Bukan Isapan Jempol, Daihatsu Rocky Hybrid Meluncur Akhir Tahun Ini

Daihatsu
Ilustrasi mesin dan sistem e-SMART HYBRID Rocky Hybrid.

Meski mesinnya sama, ternyata kodenya berbeda. Mesin Rocky Premium G 1.2 berkode WA-VE, sementara mesin Rocky Premium G HEV kodenya WA-VEX.

Selain kode, tenaganya juga berbeda. Mesin WA-VE Jepang melontarkan tenaga 87 dk/6.000 rpm dan torsi 113 Nm/4.500 rpm.

Sedangkan WA-VEX memproduksi tenaga 82 dk/5.600 rpm dan torsi 105 Nm/3.200-5.200 rpm.

Namun mesin WA-VEX berperan sebagai generator listrik untuk motor elektrik AC Synchronous yang menggerakan roda Rocky Hybrid.

Motor berkode E1A tersebut bertenaga 78 kW atau 106 dk/4.372-6.329 rpm dan bertorsi 170 Nm/0-4.372 rpm.

Daihatsu
Daihatsu Rocky Hybrid dan Rocky mesin konvensional.

Lalu dari tampilan, Daihatsu Rocky Hybrid yang meluncur untuk pasar Jepang ini mendapat gril model mesh ala-ala ketimbang garis-garis serta emblem Daihatsu beraksen biru.

Tak lupa pelek 17 inci Rocky Premium G HEV berdesain lima spoke blade dual tone dengan lima lubang baut.

Tentu saja yang paling jelas membedakan Rocky Premium G HEV dengan Rocky Premium G adalah emblem e-SMART HYBRID di fender dan pintu bagasi.

Daihatsu
Daihatsu Rocky Hybrid

Soal fitur, Rocky Premium G HEV mendapatkan fitur-fitur khusus hybrid seperti Smart Pedal, layar instrumen khusus, dan outlet AC 100V/1.500W di bagasi.

Soal harga, Daihatsu Rocky dibanderol 2.116.000 yen atau sekitar Rp 264,1 juta untuk X HEV dan 2.347.000 yen atau Rp 293 juta untuk Premium G HEV (kurs 1 yen = Rp 124,8).