Konsultasi OTOMOTIF : Mode Sport CVT Wuling Cortez CT Tak Bisa Buat Nanjak?

Andhika Arthawijaya - Senin, 22 November 2021 | 22:25 WIB

Wuling Cortez CT S CVT, performanya bisa diandalkan (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Dear OTOMOTIF. Saya baru saja membeli Wuling Cortez CVT tipe CT pengganti Confero yang sudah 2 tahun saya pakai dan semuanya fine aja.

Untuk kenyamanan keluarga saya putuskan upgrade ke Cortez CT CVT, so far saya merasa puas dengan kenyamanan serta kelegaan kabin serta fitur-fitur nya.

Yang mau saya tanyakan, di transmisi CVT paling bawah itu tertulis S, yang saya tahu itu mode Sport.

Memang yang saya rasakan tarikan jauh lebih responsif dari mode D atau D manual, dan itu saya pernah coba pas tanjakan.

Baca Juga: Meski Bodi Bongsor, Performa Mesin Wuling Cortez CT S CVT Bikin Kagum

Tapi waktu saya tanya ke mekanik Wuling, katanya mode S gak bisa dipakai di tanjakan, melainkan hanya jalan datar saja. Apa benar? Mohon pencerahannya..

Satu lagi, apa antena standar radio bisa saya ganti ke shark fin antenna.

Soalnya kadung sudah beli, tapi kata mekanik gak bisa. Trimakasih.. Salam otomotif!

Putu Agus Dharma Wijaya

Perum Taman Penta, Jimbaran – Bali

Hallo Pak Putu, semoga Anda dan keluarga selalu dalam keadaan sehat selalu, aamiin.

Oke langsung saja, sebenarnya menggunakan mode S ini ditanjakan boleh-boleh saja.

Tapi bila tanjakannya curam, kami sarankan sebaiknya gunakan mode manual dengan posisi gigi yang torsinya cukup untuk “melahap” tanjakan tersebut.

Pasalnya, perubahan variable bukaan puli pada mode S ini mirip dengan mode D. Hanya saja respon bukaan throttle-nya saja yang berbeda (mode S lebih resposif).

Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF : Radiator Toyota Rush Berkurang Tiap 4 Jam

Sehingga pada kondisi tanjakan yang curam, dikhawatirkan mobil bakal enggak kuat nanjak ketika rasio bukaan pulinya pada posisi berat, meski respon throttle lebih agresif. Lain hal bila tanjakannya landai.

Memang mode berkendara S ini memang lebih sip digunakan di jalan datar, terutama ketika hendak menyalip kendaraan di depan.

Lalu soal antenna, pada prinsipnya bisa-bisa saja diganti model sirip hiu (shark fin). Toh pada Cortez CT varian teratas sudah menggunakan shark fin antenna, sementara yang tipe S masih pakai antena biasa.

Hanya saja yang mungkin perlu dipikirkan adalah dudukan antenanya yang berbeda.

Bagi Anda yang juga punya pertanyaan seputar masalah mobil, silahkan kirim pertanyaan ke email konsultasi.r4@gmail.com. Maka akan dijawab di rubrik Konsultasi OTOMOTIF.