Mitsubishi Xpander Ultimate Dibikin Super Widebody, Lubang Tangki BBM Terpaksa Ngungsi

Andhika Arthawijaya - Selasa, 8 Februari 2022 | 22:50 WIB

Mitsubishi Xpander Ultimate 2018 garapan Earth Auto Concept (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Sekitar tiga tahun lalu Mitsubishi Xpander Ultimate jebolan 2018 milik Alvin Tjandra ini pernah nampang di Tabloid OTOMOTIF.

Saat itu tampilannya masih 'sopan' dengan body kit custom dan pelek 22 inci.

Kemudian ganti lagi body kit custom yang ia buat sendiri, serta pelek pakai ring 18 inci.

Nah, sekarang perubahan ketiga sangat drastis alias total, dimana gayanya terlihat makin agresif.

Baca Juga: Keluar Dealer Dibuat Mewah, New Xpander Tanam Ambient Light, Power Back Door dan Camera 360

Istimewa/Earth Concept
Mitsubishi Xpander Ultimate garapan Earth Concept di Cirebon. Dari belakang pun terlihat sangar dan agresif

"Saya selalu penasaran pengin membuat tampilan Xpander ini berubah terus, karena memang Xpander potensi untuk dimodifikasinya besar banget!" seru Alvin, juragan rumah modifikasi Earth Auto Concept di Cirebon, Jabar.

Nah, apa saja modifikasi yang dilakukan Alvin? Silakan disimak sampai habis ya! Kyn

SUPER WIDEBODY

Dulu mobil ini memang pernah tampil dengan body kit lansiran Saber by Earth.

Istimewa/ Earth Auto Concept
Bodi belakang dibikin benar-benar wide alias super melar

Lalu prosess modif berlanjut dengan kepikiran aliran Aggressive dan Alvin tertarik dengan Super Widebody design.

"Sampai akhirnya dengan basic body kit Saber, saya buatkan widebody yang cukup lebar untuk memberi tampilan yang lebih gambot.

Dan karena desain wide body yang super lebar tersebut, terutama di bagian belakang, pasti salah satu sisi ada yang 'terganggu' oleh tutup bensin.

"Jadi saya ubah jalur bensin ke belakang plat nomer belakang, agar mobil pun terlihat simetris dari sisi belakang widebody-nya," jelasnya lagi. Weleh..weleh..

Baca Juga: Mitsubishi Xpander Ultimate Bertransmisi CVT, Performa Lebih Baik?

Istimewa/Earth Auto Concept
Karena aplikasi super widebody, lubang pengisian bahan bakar terpaksa ngungsi ke balik dudukan plat nomor belakang

Body kit-nya sendiri dibuat dari bahan duraflex, termasuk widebody-nya yang dilakukan dengan cara potong fender standarnya.

"Saya tambahin lagi beberapa panel carbon di rear wing spoiler dan spion," tuturnya.

PELEK EKSTRA LEBAR

Karena sudah Super Widebody, Alvin memilih untuk menggunakan pelek lebar dan spek rata, agar tampilan nya mendukung lebar widebody-nya.

"Pernah nyoba pakai pelek 20 inci, tapi untuk prinsip widebody kali ini saya pakai 18 inci saja, dengan lebar offset yang cukup jauh alias kecil. Jadi, pelek dan ban bisa melebihi fender standar," ucap Alvin.

Istimewa/Earth Auto Concept
Pelek Work Meister S1, cukup pakai ring 18 inci saja

Pelek yang ia pasang saat ini adalah Work Meister S1 18x10 inci plus adaptor 2 cm depan belakang. "Jadi bisa nguber widebody-nya yang super lebar, hahaha..," gelaknya.

Untuk suspensi, ia pakai coilover ISC berikut Ultra Racing strutbar dan rear swaybar.

INTERIOR SPORTY

Untuk interiornya, sepasang bucket seat Bride carbon Samurai, tampak terpasang rapi.

Lalu ada pula bagian yang dicustom oleh Alvin, "Yang saya custom adalah inner panel bagasi dan tempat ban serep," ujarnya sambil menjelaskan.

Baca Juga: Mitsubishi Xpander Merendah, Body Kit Agresif, Sudah Empat Kali Modifikasi

Istimewa/Earth Auto Concept
Jok andalkan produk Bride Carbon Samurai

Tak ketinggalan boostmeter HKS juga sudah dipasang di dasbor untuk memantau boost turbonya. Hah.. pakai turbo??

MESIN DIDOPING TURBO

Sebenarnya proyek pasang turbo sudah dibocorkan oleh Alvin saat meliput Xpander Ultimate-nya ini di tahun 2019 lalu.

"Cuma memang banyak trial and error-nya, ini juga masih penyempurnaan," tukasnya.

Turbo yang ia pasang adalah TD04 dengan intercooler Apex'i juga custom piping.

Istimewa/Earth Auto Concept
Mesin dijejali turbo TD04

Pria 29 tahun ini juga menambahkan piggyback Dastek Unichip Q4 untuk mengatur ulang debit bahan bakar dan timing pengapian.

Bahkan bagian exhaust pun sudah dimodifikasi total, yang tentunya selain untuk memaksimalkan tampilan, juga untuk kejar performa.

Caranya dengan mengubah jalur knalpot dan menambahkan fungsi turbo dengan antilag.

Trik ini membuat mobil jadi bisa “bermain” semburan api saat jalan dan atau ketika lagi photo genit, hehe...

Istimewa/Earth Auto Concept
Kap mesin dibolongin untuk nongolin jalur piping turbonya, sangar!

Dari semua ubahan tersebut, “Saat didyno powernya tembus 155 dk nih! Hahaha..," serunya sambil tertawa puas. Gokil!


DATA
MODIFIKASI

Eksterior : Body Kit Saber Xpander, custom agressive widebody, carbon Earth Wind Breaker GT wing, carbon Side Mirror Cover, Saber Tail Trunk, custom Hood

Interior : Bride Carbon Samurai, HKS boost meter custom inner panel trunk, custom sparetire Trunk

Mesin : Turbo TD04, Custom pipe intercooler, Intercooler APEX'I, Air Tunner turbo, Dastek Unichip Q+, Boostcontroller, Antilag Control unit, custom front end Exhaustsystem, Remap and Tuning ECU, custom fuel tank

Kaki-kaki : ISC Coilover, pelek Workwheels Meister S1 18x10 inci, adaptor 2cm front n rear, Ultra Racing strutbar, fenderbar, rear swaybar