Aleix Espargaro Ngoceh Lagi, Bilang Tes MotoGP Indonesia 2022 Kelamaan

Nur Pramudito,Ferdian - Rabu, 16 Februari 2022 | 21:10 WIB

Aleix Espargaro (Nur Pramudito,Ferdian - )

Otomotifnet.com - Kritik datang lagi terkait pelaksanaan tes MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit mandalika.

Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro menyebut tes MotoGP Indonesia selama tiga hari sangat menguras tenaga.

Alex Espargaro merasa dua hari saja sudah cukup untuk menguji motor di Sirkuit Mandalika.

Seperti diketahui, Aprilia menutup tes pramusim MotoGP 2022 dengan hasil positif.

Aleix Espargaro mampu berada di posisi keempat dalam tes MotoGP Indoneia 2022 di Sirkuit Mandalika.

Ia hanya lebih lambat 0,3 detik dari pembalap tercepat, Pol Espargaro yang juga adik kandungnya.

Banyak pembahasan bagi Aleix Espargaro usai mengendarai motor RS-GP versi 2022 itu.

Dimulai dengan kontroversi yang tak terhindarkan terkait kondisi trek dan metode uji IRTA (Asosiasi Tim Balap Internasional).

Ia menjadi salah satu pembalap yang kritis selama tes di Sirkuit Mandalika dengan suhu aspal yang mencapai 60 derajat celcius, kelembaban 80 persen, hujan, dan debu di sekitar lintasan.

Pada hari pertama tes MotoGP Indonesia 2022, panitia terpaksa menghentikan sesi untuk membersihkan aspal.