Intip Sejarah Honda CS-1, Berumur Pendek, Motor Favorit Dorce Gamalama

Ferdian,Galih Setiadi - Rabu, 16 Februari 2022 | 21:20 WIB

Honda CS-1 (Ferdian,Galih Setiadi - )

Otomotifnet.com - Mengenang mendiang Dorce Gamalama yang dahulu pilih Honda CS1 sebagai tunggangannya, ini lho sejarah motor desain anak Indonesia ini.

Seperti diketahui, artis Dorce Gamalama meninggal dunia pada Rabu (16/2/2022).

Semasa hidupnya, ternyata Dorce Gamalama lebih suka naik motor Honda CS1.

Nggak tanggung-tanggung, mendiang Dorce juga bilang kalau ia lebih suka naik motor daripada mobil.

Hal itu diungkapnya saat acara malam penggalangan dana untuk Rini S Bon Bon, di Galeri Kafe, TIM, Cikini, Jakarta Pusat.

"Aku suka dan ini jerih payahku sendiri," ujarnya pada Rabu (20/5) malam.

Adapun pernyataan Dorce itu menyangkut motor Honda CS-1 hitam metalik miliknya.

"Iya aku lagi senang-senangnya. Aku nggak takut kok, naik motor. Gini-gini aku pernah juara 3 balapan di Surabaya, tahun 1978 silam. Lagian motornya oke, kok," ungkap Dorce.

HCSTTangerang
Dorce Gamalama wafat dulunya lebih suka naik motor dan pernah balapan

Jadi motor favorit Dorce Gamalama, rupanya Honda CS-1 punya sejarah yang cukup singkat.

PT. Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan Honda CS-1 tahun 2008, namun didiscontinue tahun 2014.

Meski umurnya cukup singkat, Honda CS-1 bisa menyabet gelar 'Bike of The Year 2008' pada ajang MOTOR Plus Award 2008.

Sayangnya, banyak yang beranggapan kalau Honda CS-1 itu berdesain nyeleneh.

Baca Juga: Konsultasi Otomotif : Sejarah Dari Honda CS-1 dan Harga Seken

Basisnya dari Honda Nova Sonic Thailand, sasis mesinnya identik, bedanya jika Sonic model ayam jago pakai suspensi teleskopik panjang CS-1 bebek biasa suspensinya pendek.

Bicara mesin, konfigurasinya 1 silinder 4 langkah SOHC 2 katup berpendingin cairan, transmisinya 5 speed.

Bore x stroke 58 x 47,2 mm dengan rasio kompresi 10,7:1.