Tantang Kijang Innova, KIA Carens Pede Modal Mesin Diesel Mungil Ini

Irsyaad W,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 17 Maret 2022 | 15:55 WIB

Dua unit Kia Carens yang ada di Jakarta Auto Week 2022. (Irsyaad W,Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Otomotifnet.com - KIA Carens disebut jadi penantang Toyota Kijang Innova.

Berbekal dua pilihan mesin turbo, yakni bensin dan diesel.

Lantas, semumpuni apa mesin diesel KIA Carens untuk duel lawan Kijang Innova?

Ternyata di atas kertas, mesin diesel mungil MPV Korea Selatan ini kalah.

Mesin Diesel Turbo Carens hanya berkubikasi 1.493 cc.

Sementara Kijang Innova berbekal mesin diesel 2GD-FTV dengan kapasitas 2.393 cc.

Tenaga mesin diesel Innova lebih perkasa yakni 149 dk/3.400 rpm dan torsi 360 Nm/1.200-2.600 rpm.

F Yosi/Otomotifnet
Toyota New Kijang Innova dapat insentif PPnBM 50 Persen, berlaku mulai April 2021

Sementara mesin diesel Carens hanya bertenaga 115 dk/4.000 rpm dan torsi puncak 250 Nm/1.500-2.750 rpm.

Baik mesin diesel Carens ataupun Innova sama-sama berpadu dengan transmisi 6-percepatan otomatis.

Bedanya KIA Carens memiliki penggerak roda depan.

Sementara Kijang Innova berpenggerak roda belakang.

Penggerak roda depan ini tentu jadi keunggulan Carens karena lebih minim power loss.

Sehingga akselerasi dan efisiensi BBM Carens diesel potensi mengungguli Innova diesel.

Pradana/GridOto.com
Kia Carens tampil tanpa selubung di Jakarta Auto Week 2022, harganya di atas LMPV.

Soal fitur, KIA Carens dibekali fitur tak kalah menarik dari Kijang Innova.

Mulai Sky Light Sunroof, audio BOSE, layar instrumen digital, jok ventilated,.

Lalu AC digital, mode berkendara dan wireless charger.

Sayangnya sampai saat ini,belum ada info mengenai harga jual KIA Carens.

Baca Juga: Mana Nih Kijang Innova, Pesaing Baru Asal Korsel Udah Nongol Ajak Duel