Mengejutkan, Berawal AC Mati, Peugeot 806 Ludes Jadi Rongsokan di Tol JORR

Irsyaad W - Jumat, 1 April 2022 | 08:45 WIB

Peugeot 806 terbakar di tol JORR, Cikunir, kota Bekasi (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Peugeot 806 ludes jadi rongsokan setelah dilumat api.

Paling mengejutkan, api muncul yang diawali AC mati.

Kemudian muncul asap dari bagian kap mesin dan disusul api besar.

Spontan, sekujur bodi Peugeot 806 habis terbakar hingga isi kabin meleleh.

Infonya, peristiwa terjadi di tol JORR, Cikunir, kota Bekasi.

Tepatnya, sekitar pukul 07:20 WIB, (31/3/22).

Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Sutikno beberkan kronologinya.

TribunJakarta.com/Istimewa
Petugas berusaha memadamkan api yang membakar Peugeot 806 di tol JORR, Cikunir, kota Bekasi

"Pengemudi mobil itu awalnya jalan dari arah Jatiasih ke arah Cakung," kata Sutikno.

Sampai di TKP, mendadak AC mati dan tiba-tiba muncul api dari bawah kap mesin.

Mengetahui itu, pengemudi bernama Ibrahim Thahir (53) langsung menepi ke bahu jalan.

Setelah itu, api semakin membesar dan langsung melalap Peugeot 806 secara cepat.

"Mobil kemudian terbakar dengan posisi akhir di bahu jalan arah utara," jelas Sutikno.

Polisi kemudian menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran dan derek tol untuk evakuasi.

TribunJakarta.com/Istimewa
Kondisi saat Peugeot 806 terbakar di tol JORR, Cikunir, kota Bekasi

Beruntung, kata Sutikno, tak ada korban luka atau jiwa dalam insiden tersebut.

Namun Sutikno belum bisa memastikan total kerugian materi yang dialami pemilik.

Baca Juga: Hyundai H-1 Bikin Terkejut, Mesin Mati di Tol Jagorawi, Hitungan Menit Jadi Rongsokan

Sumber: https://megapolitan.kompas.com/read/2022/03/31/12112521/diduga-korsleting-pada-mesin-mobil-peugeot-terbakar-di-tol-jatiasih