Sempat tertinggal di posisi paling akhir, The Baby Alien 'ngamuk' hingga merangkak perlahan saampai naik ke urutan ke-10 saat lap kedelapan.
TWO TO GO! ????@FabioQ20 slides through but @marcmarquez93 gets him back! ⚔️#AmericasGP ???????? | #GP500 pic.twitter.com/I69t1OU9vN
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 10, 2022
Di barisan terdepan, persaingan memperebutkan posisi pertama masih terus terjadi di antara Jack Miller, Jorge Martin dan Enea Bastianini.
Sebelum akhirnya lima pembalap Ducati ini dipecah oleh dua pembalap tim Suzuki, Alex Rins dan Joan Mir.
Enea Bastianini yang berada di belakang Miller dan Martin berusaha untuk mengejar.
Hingga balapan berakhir, Enea Bastianini tak bisa dikejar oleh rivalnya dan keluar sebagai pemenang MotoGP Amerika 2022.
Bestia meraih kemenangan keduanya tahun ini setelah di seri pembuka MotoGP Qatar.
Finish di belakangnya, Alex Rins dari tim Suzuki Ecstar yang berhasil menundukkan Jack Miller dari tim Ducati Lenovo yang finish di urutan ketiga.
Marc Marquez yang menyita perhatian, setelah berusaha keras akhirnya finish di urutan keenam.
Baca Juga: Tepuk Tangan, Pembalap Tim Indonesia Juara MotoGP Amerika 2022, Marc Marquez Keok