Otomotifnet.com - Suzuki Ertiga Facelift 2022 dipastikan meluncur bentar lagi.
Prediksi harga LMPV berteknologi hybrid tersebut sudah ketemu.
Diungkap oleh salah satu sumber terpercaya tim redaksi.
"Untuk Suzuki Ertiga Hybrid ada dua varian, yakni GX dan SS dengan pilihan transmisi manual dan otomatis," ucap sumber yang enggan disebut namanya.
"Harganya mungkin mulai Rp 270,3 juta sampai Rp 292,3 juta di Jabodetabek," ujarnya saat dihubungi, (16/5/22) lalu.
Selain itu, perkiraan harga Suzuki Ertiga facelift 2022 ini juga disertai dengan tipe lainnya tanpa teknologi Smart Hybrid.
Yakni tipe GA, GL MT dan GL AT yang diperkirakan mulai Rp 225,1 juta hingga Rp 259,5 juta on the road (OTR) Jabodetabek.
Lantas, prediksi harga tersebut murah mana sama Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander?
Melansir situs resmi masing-masing pabrikan, harga Toyota Avanza tipe 1.5 G M/T hingga 1.5 G CVT TSS berkisar Rp 255,1 juta sampai Rp 295,8 juta OTR DKI Jakarta.
Kemudian Mitsubishi Xpander tipe GLS M/T hingga Ultimate CVT kini mulai Rp 253,4 juta sampai Rp 307,1 juta OTR DKI Jakarta.
Artinya, Suzuki Ertiga facelift 2022 ditawarkan dengan harga cukup kompetitif.
Bahkan, Suzuki Ertiga Smart Hybrid SS A/T yang diprediksi memiliki banderol Rp 292,3 juta OTR DKI Jakarta, masih lebih murah dari varian tertinggi Toyota Avanza maupun Mitsubishi Xpander.
Sebut saja Toyota Avanza 1.5 G CVT TSS yang dibanderol Rp 298,8 juta, serta Mitsubishi Xpander Ultimate CVT seharga Rp 307,1 juta OTR DKI Jakarta.
Enggak cuma itu, Suzuki Ertiga facelift 2022 juga menawarkan kelebihan berupa teknologi hybrid yang terhitung baru di kelasnya.
Ditambah lagi ada pembaruan fitur seperti Cruise Control, Gear Shift Indicator (GSI) pada transmisi manual, desain grile dan pelek baru, ambient light, hingga emblem bertuliskan Hybrid.
Lebih pasti, tunggu kehadiran Suzuki Ertiga Facelift pada 10 Juni 2022 mendatang.
Baca Juga: Selisih Rp 11 Jutaan Dari Model Sekarang, Segini Prediksi Harga Suzuki Ertiga Hybrid 2022