Bawa Uang Lebih, Harga Wuling Air ev di Bandung Lebih Mahal Dari Jakarta

Muhammad Ermiel Zulfikar,Irsyaad W - Selasa, 23 Agustus 2022 | 09:35 WIB

Mobil Wuling Air ev 2022 (Muhammad Ermiel Zulfikar,Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Bawa uang lebih jika ingin beli Wuling Air ev di Bandung, Jawa Barat.

Karena harga mobil listrik mungil ini lebih mahal dikit dari Jakarta.

Detailnya dijelaskan salah satu tenaga penjual Wuling di GIIAS 2022.

"Harga untuk varian termurah yang 200 km (Standard Range) itu Rp 250 juta," terangnya, (20/8/22).

"Sementara untuk yang 300 km (Long Range) dibanderol Rp 300 juta," sambungnya.

Dibandingkan, harga Wuling Air ev Standard Range di Jakarta dibanderol Rp 238 juta.

Sedangkan varian Long Range dijual Rp 295 juta on the road (OTR) Jakarta.

Rayhan Haikal/GridOto.com
Deretan mobil listrik Wuling Air EV di PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS).

Setelah dihitiung, artinya ada selisih Rp 12 juta dan Rp 5 juta di tiap variannya.

Enggak cuma itu, warga Bandung yang minat dengan Wuling Air ev harus sedikit bersabar.

Lantaran unit mesti inden sebelum Wuling Air ev dikirim ke garasi rumah.

"Unit baru tersedia satu bulan, produk Wuling baru ini yang inden segitu," sebutnya.

"Waktu Almaz RS saja enggak ada inden waktu pertama launching, tiga sampai empat hari langsung dikirim ke konsumen," tutur tenaga penjual Wuling itu lagi.

"Banyak yang minat, pengiriman dari pabrik juga belum untuk sekarang," tandasnya.

Sebagai info, Wuling Air ev dilengkapi motor listrik bertenaga 30 kW atau 40,7 dk.

Kemudian memakai baterai 17,3 kWh, dengan jarak tempuh sekitar 200 kilometer pada varian Standard Range.

Wuling
Ilustrasi baterai lithium iron phosphate (LFP) Wuling Air ev direndam dalam air

Sementara baterai Wuling Air ev varian Long Range memiliki kapasitas 26,5 kWh, yang mampu menjangkau jarak sejauh kurang lebih 300 kilometer.

Untuk pengisian dayanya, Wuling Air ev dapat dicas dengan daya minimal 2.200 watt.

Baca Juga: Wuling Air ev Gak Ada Tombol Engine Start-Stop Atau Kunci Kontak, Begini Cara Nyalainnya!