Daihatsu Gran Max 2022 Pakai Mesin Terios, Ini Detail Ubahannya

Panji Nugraha - Selasa, 30 Agustus 2022 | 17:37 WIB

Daihatsu Gran Max 2022 dibekali mesin baru (Panji Nugraha - )

e

Otomotifnet.com - Daihatsu Gran Max 2022 sekarang dijejalkan mesin terbaru untuk yang 1.500 cc, yaitu menggunakan dapur pacu Terios dan All New Xenia.

Daihatsu Gran Max 2022 baru saja diluncurkan oleh PT Astra Daihatsu Motor (ADM) di Senayan Park, Jakarta (30/8/2022).

Daihatsu Gran Max 2022 terbaru ini, sudah menggunakan mesin 1.5 2NR-VE dengan dual VVT-I.

Pihak Daihatsu mengklaim dengan mesin baru ini, Daihatsu Gran Max 2022 punya performa yang lebih responsif, namun konsumsi bensin tetap irit.

Rendy/otomotifnet
Daihatsu Gran Max gunakan mesin baru 2NR-VE

Di atas kertas, mesin baru ini mampu memuntahkan tenaga hingga 97 hp/6.000 rpm dengan kombinasi torsi mencapai 134 Nm/4.400 Nm.

Daihatsu Gran Max 2022 sudah berstandar Euro 4, sehingga lebih ramah lingkungan.

Walapun sudah dijejalkan mesin baru 1.5 2NR-VE, pihak Daihatsu masih tetap menjual Daihatsu Gran Max bermesin 1.3 3WFH berkapasitas 1.300 cc.

Untuk ubahan di eksterior, Daihatsu Gran Max 2022 ini menggunakan pelek ukuran 14 inci, yang membuat ground clearance lebih tinggi, bertambah 15 mm dari sebelumnya.

Daihatsu
Interior Daihatsu Gran Max 2022 model front face

Dengan ground clearance lebih tinggi, membuat pengemudi lebih pede saat melibas kontur jalan yang bervariasi.

Memanjakan sopir, Daihatsu Gran Max 2022 dijejalkan teknologi (Electronic Power Steering), sehingga putaran stir lebih enteng.

Pada bagian Interior, desain stir kemudi terbaru dan terdapat tambahan cup holder dan dashboard storage untuk kemudahan peletakan barang yang serbaguna.

Seperti sebelumnya, Daihatsu Gran Max tersedia dalam dua pilihan model, yaitu mini bus dan pick up.

Daihatsu
Interior Daihatsu Gran Max 2022 model face to face

Untuk harga Daihatsu Gran Max Pick up dijual mulai Rp 150.500.000 (on the road Jakarta) dan Rp 213.800.000 (on the road Jakarta) untuk tipe Mini Bus.

“Kami percaya, Gran Max dapat menjadi pilihan utama bagi pengusaha baik yang baru memulai bisnis, maupun mengembangkan bisnis mereka,” ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

Baca Juga: Daihatsu Gran Max 2022 Meluncur, Mesin 1.500 cc Baru, Segini Harganya