Mobil Bekas Toyota Yaris TRD Sportivo Susah Dilawan, Harga Masih Berani

Iday - Senin, 5 September 2022 | 20:35 WIB

Toyota Yaris TRD Sportivo 2018 (Iday - )

Otomotifnet.com - Label TRD Sportivo memang layak disebut juara.

Dengan stiker dan emblem plus beberapa fitur lebih unggul dari varian lain, TRD Sportivo mampu menarik minat banyak konsumen Toyota. 

Tak terkecuali di Toyota Yaris TRD Sportivo keluaran 2018. 

Toyota Yaris TRD Sportivo 2018 ini merupakan tahun pertama berganti model dari Yaris generasi sebelumnya yang dijuluki Yaris lele. 

Modelnya berubah total dengan sudut bodi lancip-lancip dan aerodinamis, sporty abiss. 

Body kit melekat di sekujur bodi Yaris TRD Sportivo. Ditambah stiker dan emblem TRD Sportivo bisa ditemui di bumper depan, sisi kiri kanan dan belakang mobil.

Plus lis merah, menambah kesan sporty hatchback Toyota ini.

Iday/Otomotifnet
Toyota Yaris TRD Sportivo 2018 di Hebo Car, Gading Serpong, Tangerang

Sementara fiturnya juga paling tinggi dibanding varian G dan E yang berhaga lebih ekonomis. 

Misal smart key, start stop button, vehicle stability control dan AC digital. 

Nah, dengan identitas tersendiri ini, penjualan Yaris TRD Sportivo lebih laris daripada varian lain. 

Meski lebih mahal, namun konsumen mendapatkan image lebih tinggi.

Di pasaran mobil bekas, Toyota Yaris TRD Sportivo juga merupakan bintang showroom. 

Seperti milik Hebo Car di BEZ Auto Center, Gading Serpong, Tangerang ini. 

Keluaran 2018 berjarak tempuh 40 ribuan km. Menariknya, harga jualnya cuma beda tipis dari harga barunya dulu di tahun 2018. Yakni Rp 238 juta nego. 

Seperti apa profilnya, klik video berikut. 

 Baca Juga: Klinik Spesialis Toyota Yaris, Disarankan Janjian Dulu, Biaya Berobat Bersahabat