Bedah Mesin Honda New CBR250RR, Tenaga Naik Berkat Ubahan Ini

Irsyaad W,Muhammad Farhan - Jumat, 23 September 2022 | 08:05 WIB

Mesin baru Honda New CBR250RR (Irsyaad W,Muhammad Farhan - )

Otomotifnet.com - Bedah mesin Honda New CBR250RR yang mengalami kenaikan tenaga.

Terkhusus untuk CBR250RR SP dan CBR250RR SP-Quick Shifter.

Sedangkan CBR250RR versi Standar masih sama, karena mengusung mesin lama milik CBR250RR generasi pertama.

Klaim pabrikan di atas kertas, tenaga Honda New CBRR250RR dari 40,6 dk ke 41,6 dk @13.000 rpm.

Sementara torsi maksimum yang bisa diraih masih sama, yaitu 25 Nm @11.000 rpm.

Meski kenaikannya hanya 1 dk, ternyata banyak ubahan yang diterapkan di bagian mesin.

Pertama kompresi mesin mengalami kenaikan, sebelumnya 12,1:1 naik menjadi 12,5:1.

Dok. Otomotif
Mesin Honda CBR250RR SP dan SP-QS versi 2020

Durasi noken as atau camshaft yang digunakan berbeda, hasilnya performa mesin jadi meningkat.

Spek tekanan ring piston berbeda, sehingga menghasilkan gesekan piston yang lebih ringan.