Fairing New CBR250RR Diupgrade, Gede Tapi Bikin Mesin Lebih Adem

Ferdian - Minggu, 23 Oktober 2022 | 17:00 WIB

New Honda CBR250RR mengadopsi fairing baru (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Mengadopsi fairing baru, ada yang diunggulkan dari New CBR250RR.

PT Astra Motor Jateng merilis Honda New CBR250RR di The Park, Solobaru, Sukoharjo beberapa waktu lalu (21/10/2022).

Kalau dilihat sekilas, New CBR250RR memang terlihat sama dari bodinya ketimbang varian sebelumnya.

"Kalau sekilas memang terlihat sama, tapi kalau dilihat detil faring New CBR250RR mengalami perubahan," buka Region Head Astra Motor Jateng Ronaldo Widjaja.

"Jadi uabahan pada New CBR250RR ini memang mengikuti survei para pelanggan. Mereka mintanya motor ini kelihatan lebih lebar biar berasa look-nya mirip moge," tambah Ronaldo.

Tapi nggak sekadar tampilan aja, bentuk fairing New CBR250RR ini juga fungsinya sebagai jalur pendinginan.

Fairing Honda New CBR250RR dibentuk supaya aliran udara semakin lancar, sehingga pendinginannya jadi lebih maksimal.

Ferdian
Tampilan fairing new CBR250RR dimaksimalkan

Jadi, bentuk fairing Honda New CBR250RR enggak hanya bikin tampilannya jadi semakin sporty.

Namun berfungsi juga untuk memaksimalkan pendinginan poendinginan pada sektor mesin.

Soal harga, ketiga varian ini juga dipasarkan dengan harga yang berbeda.

Soal pilihan, New CBR250RR di Jateng hadir dengan 3 pilihan, ada varian standar, SP dan SP QS.

Untuk CBR250RR Standar, ada pilihan warna Black Freedom dengan banderol Rp 62.890.000 dan Mat Gunpowder Black Metallic yakni Rp 67.270.000.

Selan itu ada New CBR250RR SP yang punya satu warna istimewa yakni Mystique Blue dengan harga Rp 74.730.000.

Dan yang terakhir ada varian tertinggi yakni New CBR250RR SP QS yang punya 3 pilihan warna.

Untuk Bravery Red Black dibanderol Rp 78.650.00, lalu Honda Racing Red Rp 79.260.000 dan yang terakhir Honda Tricolor dengan harga Rp 79.250.000.

Baca Juga: Promo New Honda CBR250RR di Jateng, Pembeli Dapat Voucher Modifikasi