Bikin Mulut Belibet, Ini Arti Nama Toyota bZ4X Seharga Rp 1 Miliar Lebih

Irsyaad W,Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 1 Desember 2022 | 10:20 WIB

Toyota bZ4X (Irsyaad W,Luthfi Abdul Aziz - )

Toyota bZ4X punya ground clearance tinggi mencapai 210 mm khas sebuah SUV.

Sekedar info, Toyota bZ4X memakai platform baru e-TNGA yang dibuat khusus untuk kendaraan BEV (Battery Electric Vehicle).

Soal dapur pacunya, motor synchronous electric generator yang ditanam di bZ4X ini dapat mengahsilkan tenaga 150 kW atau setara 204 dk dan torsi 266 Nm yang disalurkan ke roda depan (FWD).

Akselerasi 0-100 km/jam, diklaim tuntas dalam waktu 8,3 detik saja.

Baterai lithium-ion dengan kepadatan tinggi terdiri dari 96 sel dan tegangan 355,2 Volt. Kapasitas kotornya mencapai 71,4 kWh.

Rendy/Otomotifnet
Motor listrik Toyota BZ4X

Pengisian daya 80% dapat dicapai dalam waktu sekitar 30 menit dengan sistem pengisian cepat 150 kW menggunakan sistem charging DC output CCS2.

Sedangkan pengisian penuh menggunakan AC output dengan suplai 230 V/32 A akan memakan waktu sekitar 9-10 jam.

Klaimnya, jarak yang dapat ditmpuh bisa sampai 500 km dalam posisi baterai terisi penuh.

Statusnya CBU dari Jepang dengan banderol Rp 1,190 miliar On The Road Jakarta. 

Baca Juga: Arti Kata Zenix Pada Toyota Kijang Innova Hybrid, Gabungan Dua Kata