Gak Nyangka Baru Dua Minggu Dilaunching, Segini Total SPK Innova Zenix

Andhika Arthawijaya - Kamis, 8 Desember 2022 | 23:30 WIB

Harga Toyota Kijang Innova Zenix dibanderol mulai Rp 400 jutaan (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com – Nama besar Toyota Kijang sebagai mobil idaman keluarga Indonesia, sepertinya bukan mengada-ada.

Dari pertama Toyota Kijang keluar hingga yang terbaru, yakni generasi ke-7, All New Kijang Innova Zenix, selalu diburu penyuka mobil keluarga Tanah Air.

Tak heran bila penjualannya selalu moncer dari generasi ke genarasi.

Salah satu nilai jual yang ditawarkan medium MPV 7-seater andalan Toyota ini, yakni tampilannya yang elegan serta keluasan kabin.

Baca Juga: Toyota Innova Zenix Putus Hubungan Sama Fortuner dan Hilux, Kini Bersaudara Dengan Produk Ini

Trybowo Laksono/GridOto.com
Keluasan kabin jadi nilai lebih Innova Zenix. Di baris ketiganya saja bisa memberikan leg room sebesar 9-10 jari

Nah, pada generasi ke-7 ini malah lebih luas lagi kabinnya, lantaran kini ia mengusung platform baru Toyota New Global Architecture (TNGA): GA-C dengan struktur monokok (sebelum ladder frame).

Tak hanya itu, ia juga kini dihadirkan dalam dua pilihan motor penggerak, yakni varian bermesin bensin 2.0 liter serta varian hybrid.

Apalagi pada tipe tertingginya tersedia opsi full body kit keren Modellista (tipe V dan Q).

Ditambah sederet fitur-fitur canggih seperti kursi elektrik, panoramic roof, power tail gate dengan perintah suara, Toyota Safety Sense (TSS) dan masih banyak lagi.