Daftar Gaji Pembalap MotoGP 2023, Marc Marquez Masih Paling Gede

Ferdian - Sabtu, 11 Februari 2023 | 18:35 WIB

Bursa pembalap MotoGP 2024 sudah dimulai? Balapan MotoGP 2023 saja belum dimulai (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Jelang MotoGP 2023, ada beberapa perubahan gaji para pembalap.

Ada yang menerima kenaikan gaji, ada pula yang gajinya menurun.

Dimulai dari sang juara bertahan MotoGP, Francesco Bagnaia dari Ducati Lenovo.

Pada MotoGP 2023 ia akan menerima gaji 4,9 juta euro atau Rp 75 miliar, naik dari gaji musim lalu 3,8 juta euro, setara Rp 61 miliar.

Uniknya, meskipun berada di posisi 13 pada klasemen akhir musim lalu, Marc Marquez tetap menjadi pebalap dengan gaji tertinggi di MotoGP 2023.

Dikutip dari La Gazzetta dello Sport, Sabtu (11/2/2023), pebalap Repsol Honda itu akan menerima gaji 4,9 juta euro setara Rp 242 miliar.

Gajinya juga mengalami peningkatan dari sebelumnya yang berjumlah 12,5 juta euro atau Rp 204 miliar.

Fabio Quartararo dari Yamaha menerima gaji 4,9 juta euro atau Rp 75 miliar pada gelaran MotoGP musim lalu.

Sang runner-up MotoGP 2022 itu dikabarkan menerima gaji yang sama pada musim ini.

Andrea Dovizioso dari Yamaha yang mengumumkan pensiun di akhir 2022 mendapat gaji sebesar 1,1 juta euro atau Rp 18 miliar