WNA asal Rusia tersebut mengalami patah tulang tangan kanan, lecet di kedua tangan dan luka pada telinga.
Sedangkan pengendara Vespa asal Karangasem yang tinggal di daerah Kerobokan mengalami luka-luka hingga kini dirawat di Rumah Sakit Surya Husada, Nusa Dua.
Anehnya, WNA tersebut hingga kini dikatakan kabur.
“Dia lari saat pengobatan di rumah sakit,” terangnya.
WNA tersebut diketahui hilang, karena pemilik rental motor yang disewa oleh WNA tersebut datang ke Polresta Denpasar, dan meminta untuk dicarikan bule tersebut.
Hingga kini, kabarnya Pria WNA asal Rusia berinisial D tersebut masih belum ditemukan.
“WNA masih dicari oleh penyewaan motor,” ucap Sukadi.
Baca Juga: Yamaha Lexi Tak Bertuan di WSBK Mandalika, 3 Hari Nginap di Sirkuit, Ulah WNA