E260
Varian E260 memakai mesin yang sama dengan E240, yaitu mesin berkonfigurasi V6 berkapasitas 2.600 cc.
E260 merupakan rakitan lokal alias CKD (Completely Knock Down), jadi tanpa panoramic roof seperti varian E240 CBU tipe Avantgarde.
E280 sudah menggunakan mesin V6 berkapasitas lebih besar yakni 3.000 cc.
Sehingga E280 menjadi varian Paling mewah daei W211, lebih nyaman dan tenaganya juga lebih besar, transmisinya triptonic-nya juga sudah pakai teknologi 7G Tronic.
Meski E280 paling mewah, E-Class W211 E 320 bermesin V6, 3.200 cc pernah berseliweran di Jakarta. Tapi unitnya jarang banget karena masih CBU dan keluaran tahun 2002 dan 2003 saja.
Mercedes-benz W211 mengalami facelift di tahun 2008, meluncur varian E230 yang khusus dijual untuk market Asia termasuk Indonesia.
Varian E230 merupakan varian pengganti dari E240 dan E260, mesin E230 pakai mesin lebih kecil dari E240 dan E260, yaitu mesin berkofigurasi V6 berkapasitas 2.500 cc bertenaga 204 dk.
Baca Juga: Pelihara Mercy E-Class W211 Mesti Tahu Fitur SBC, Rawan Jadi Penyakit Kambuhan