Berkat Persneling Daihatsu Ayla Patah, Perampokan Kejam di Tol Jagorawi Terungkap Cepat

Irsyaad W - Rabu, 5 April 2023 | 18:00 WIB

Barang bukti Daihatsu Ayla milik sopir taksi online yang tewas jadi korban perampokan sadis di tol Jagorawi (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Sopir taksi online jadi korban perampokan kejam di Km 37 tol Jagorawi Sukaraja, kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kasus ini terungkap cepat berkat persneling si Daihatsu Ayla patah.

Ketiga pelaku berhasil dibekuk, yakni MF atau MFS (20), DY (25) dan JA (23).

Sedangkan korbannya berinisial AS (37), sopir taksi online

Pembunuhan dilakukan dini hari, (3/4/23) dengan modus pelaku memesan taksi online via aplikasi Grab dari arah Cilincing, Jakarta Utara untuk tujuan ke Rancamaya Ciawi, Kabupaten Bogor.

Para pelaku kemudian naik taksi online Daihatsu Ayla silver yang dikemudikan korban AS.

TribunnewsBogor.com/Naufal Fauzy
Inilah ketiga pelaku perampokan dengan pembunuhan terhadap sopir taksi online Daihatsu Ayla di tol Jagorawi

Di tengah perjalanan saat di tol Jagorawi, salah satu pelaku berinisial MF berpura-pura meminta berhenti ke korban untuk kencing.

Korban sempat enggan menghentikan mobilnya karena sudah terlanjur melewati rest area, namun pelaku MF tetap memaksa ingin berhenti.

Akhirnya korban menuruti kemauan MF untuk berhenti di tepi tol.