Jadi kalau lapar atau haus dijamin enggak pusing, karena memang tempat wisata kuliner sekaligus nongkrong. Asyik ya!
HFD sendiri merupakan gelaran tahunan garapan redaksi GridOto.com dan OTOMOTIF untuk mengisi libur Lebaran sekaligus test drive beragam mobil baru.
HFD 2023 mengusung tema Battle of Fuel Efficiency, yang bertujuan untuk melihat seberapa efisien mobil-mobil yang dipakai di HFD kali ini.
Tentu sekaligus mengadu kemampuan menyetir para tester memanfaatkan teknologi dan fitur yang terdapat pada mobil, agar dapat konsumsi bahan bakar yang efisien.
Ada 13 mobil yang turut serta dalam HFD 2023, yaitu Chery Tiggo 7 Pro, Citroen C3 MT, Daihatsu Xenia CVT, Honda WR-V RS CVT, Hyundai Staria 2.2 CRDi AT, Mazda2 Sedan AT, Kia Grand Carnival 2.2 CRDi AT, Nissan Kicks 1.2 e-Power VL, Suzuki Baleno AT, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid G CVT, Toyota Kijang Innova Zenix V CVT, Isuzu Mu-X 1.9 4x4 AT dan Wuling Cortez EX CVT.