Wuling Alvez Goda Kaum Milenial, Fitur Lengkap, Desain Stylish

Panji Nugraha - Sabtu, 6 Mei 2023 | 20:15 WIB

Wuling Alvez goda kaum milenial dengan desain dan fitur modern (Panji Nugraha - )

Jok menggunakan bahan synthetic leather seat, kemudian pada bagian dasbor dilengkapi Premium Soft Touch di beberapa bagian.

Untuk kelas compact SUV 5 seater, Wuling Alvez memanjakan penumpang dengan kabin yang lega, kapasitas bagasi besar serta kapabilitas flat deck pada baris belakang.

Makin terasa mewah saat duduk di dalam Wuling Alvez, berkat hadirnya electric sunroof.

Naufal Shafly/GridOto.com
Wuling Alvez punya desain yang sleek and stylish

Bahkan fitur enggak biasa hadir di Alvez, yaitu AC dengan air purifier yang membuat udara di dalam kabin terasa segar dan tentunya sehat.

SUV ini juga mengaplikasikan meter cluster futuristik dengan 7” Full Color TFT Display.

Pengalaman berkendara menggunakan Alvez semakin menyenangkan berkat perangkat hiburan.

SUV Wuling ini didukung sistem entertainment dengan head unit berukuran 10,25 inci yang terhubung koneksi internet IoV.

Wuling
Head unit Wuling Alvez berukuran 10,25 inci yang terhubung koneksi internet IoV.

Pengguna dapat dengan mudah mengakses Online Music dengan dukungan 4 Groovy Speaker, Online Navigation, Online messaging, dan bisa Wireless Mirroring dengan smartphone melalui sistem tersebut.

Serta hadirnya fitur WIND berbahasa Indonesia yang memungkinkan penumpang mengoperasikan fitur berkendara menggunakan suara.

Untuk memberikan rasa aman dan nyaman, Alvez dibekali berbagai fitur keselamatan dan keamanan yang lengkap.

Fitur keselamatan pada Alvez terdiri dari Rear Parking Camera, Electronic Stability Control & Traction Control System, sistem pengereman ABS & EBD, Electric Parking Brake dengan Auto Vehicle Holding, Hill Hold Control, ISOFIX, serta SRS Airbag di bagian depan.

Ada juga ADAS, meliputi Adaptive Cruise, Lane Recognition, dan Safe Distance & Braking Assistance.

Baca Juga: Bodi Wuling Alvez Dicoret Karya Seni Dari Bartega, Hasilnya Jadi Gini