Otomotifnet.com - Tragedi mencekam dialami bus pariwisata saat posisi menanjak.
Tiba-tiba mesin diesel-nya sekarat alias mati hingga meluncur mundur dan terguling.
Akibatnya 34 penumpang asal Malang, Jawa Timur jadi korban.
Peristiwa terjadi di jalan Pantai Ngobaran-Nguyahan, padukuhan Mendak, Kanigoro, Kapanewon Saptosari, Gunungkidul, Yogyakarta.
Tepatnya sekitar pukul 09:30 WIB, (1/6/23).
Kapolsek Saptosari, AKP Kusnan Priyono menjelasan kronologi kecelakaan bus pariwisata tersebut.
"Bus mengangkut 34 orang yang merupakan wisatawan asal Malang, Jawa Timur," ungkap Kusnan, (1/6/23).
Adapun bus nopol N 7899 UF tersebut membawa rombongan hendak menuju pantai Ngobaran.
Namun tiba di jalan menanjak padukuhan Mendak, mesin diesel bus pariwisata tersebut mati karena kehabisan tenaga.
Taukid Hadianto yang merupakan sopir bus tersebut spontan kehilangan kendali.
"Bus lalu mundur menabrak pondasi rumah warga sekitar lalu terguling ke kiri," jelas Kusnan.
Warga sekitar langsung bergerak melakukan pertolongan dengan mengeluarkan seluruh penumpang dari dalam bus.
Kusnan memastikan tak ada korban jiwa dari laka ini.
Namun 3 orang penumpang yang seluruhnya perempuan mengalami luka ringan, dan kini dirawat di RSUD Saptosari.
"Kerugian akibat kejadian ini ditaksir sekitar Rp 35 juta," ujarnya.
Kerugian tersebut akibat kerusakan yang terjadi pada bus tersebut.
Mulai seluruh kaca kiri, depan dan belakang pecah, serta ringsek pada bodi bus.
Dipastikan tak ada korban jiwa, untuk penumpang yang tidak mengalami luka lalu melanjutkan perjalanan ke pantai Ngobaran.
Mereka diantar menggunakan kendaraan dari Rest Area Taman Saptosari.
"Bus nantinya akan dievakuasi, dibantu relawan komunitas jeep Gunungkidul," tandas Kusnan.
Baca Juga: PO Bus Seperti Alergi Masuk Terminal Mangkang, Kepala Terminal Digugat ke Pengadilan